Pagelaran Rias “The Hidden Beauty of Nusantara”

Padang (23/05/23) Pagelaran Rias Mahasiswa Departemen Tata Rias dan Kecantikan Angkatan 2020 bertemakan “The Hidden Beauty of Nusantara”. Acara ini merupakan agenda tahunan di Departemen Tata Rias dan Kecantikan yang merupakan output dari Mata Kuliah Pagelaras Rias itu sendiri. Acara dibukan oleh WD 1 Fakultas Pariwisata dan Perhotelan. Acara ini diselenggarakan di AULA FMIPA UNP yang mana dalam acara ini disponsori oleh SS, Wardah, Endah Pelaminan, Minang Satu dan beberapa sponsor lainnya.

Pagelaran rias kali ini menyajikan rias pengantin modifikasi, rias fantasi, dan bridal make up. Adapun nara sumber yang mengisi acara ini adalah Tika Juliati MUA pernah bekerja di Wardah PT. Paragon Jakarta yang tidak lain merupakan alumni dari Departemen Tata Rias dan Kecantikan angkatan 2011.

Acara ini diisi oleh Mahasiswa Tata Rias dan Kecantikan. Mulai dari tari pesambahan, MC, Fashion Show dan lain-lain. Adapun dosen pengampu semua mata kuliah yang mengisi acara ini adalah Dosen Pengampu Matkul Dekorasi dan Pagelaran Rias : Murni Astuti, S.Pd. M.Pd.T, Tyas Asih Surya Mentari, S.Pd. M.Pd, Indra Saputra. M.Pd. Dosen Pengampu Matkul Tata Rias Pengantin Gaun Panjang : Mimi Yupelmi, S.ST, M.Pd. Dosen Pengampu Matkul Tata Rias Modifikasi : Mitra Lusiana, S.ST, M.Pd Dosen Pengampu Matkul Tata Rias Foto, TV/ Film: Tyas Asih Surya Mentari, S.Pd. M.Pd, Febri Silvia, S.Pd. M.Pd. T. Didukung dari Mahasiswa FBS yang menampilkan rias karakter melalui pertunjukkan. (Siska Miga Dewi)

Alek Batagak Panghulu

Lima Puluh Kota (20/05/2023) Rektor UNP bapak Prof. Ganefri, Ph.D diangkat jadi Penghulu Suku Banuampu Nagari VII Koto Talago Kabupaten Lima Puluh Kota dengan gelar Datuk Djunjungan Nan Bagadiang. Dalam alek batagak panghulu ini, rektor UNP mengundang pimpinan, dosen, tenaga kependidikan termasuk Departemen Tata Rias dan Kecantikan.

Selain datang langsung menghadari acara Alek Batagak Pangulu ini, Departemen Tata Rias dan Kecantikan juga mengirim karangan bunga sebagai ucapan selamat kepada bapak Prof. Ganefri, Ph.D atas gelar yang beliau dapat. Selain itu dosen Tata Rias dan Kecantikan juga berperan dalam mempercantik istri dan anak-anak dari Rektor UNP. (Siska Miga Dewi)

Jalan Santai Hardiknas

Padang (14/05/2023) Hari Pendidikan Nasional, disingkat HARDIKNAS, adalah hari nasional yang bukan hari libur yang ditetapkan oleh pemerintah Indonesia untuk memperingati kelahiran Ki Hadjar Dewantara, tokoh pelopor pendidikan di Indonesia dan pendiri lembaga pendidikan Taman Siswa, diperingati pada tanggal 2 Mei setiap tahunnya. Tema hari Pendidikan Nasional tahun 2023 adalah “Bergerak Bersama Semarakkan Merdeka Belajar”

Dalam menyemarakkan Hari Pendidikan Nasional, selain melaksanakan Upacara Bendera, UNP juga melakukan Jalan Sehat Bulan Merdeka. Jalan sehat ini mengambil rute: kampus UNP Air Tawar, Jl. S. Parman, Jl. Khatib Sulaiman dan kembali ke kampus UNP. Kegiatan Jalan sehat ini diikuti oleh pimpinan, dosen, tenaga kependidikan, mahasiswa dan masyarakat selingkungan Universitas Negeri Padang. (Siska Miga Dewi)